Kamis, 21 Juni 2018

Kapasitas Rizki


�� *KAPASITAS*��

Kenapa ada orang yang sudah bekerja keras siang dan malam tapi hasilnya cuma pas untuk bertahan hidup saja?

Kenapa juga ada orang yang bekerjanya tidak keras tapi hasilnya banyak sekali?

*Apa yang menjadi takaran Rejeki seseorang?*

Sebut saja pak mahdi, lelaki separuh baya hampir 30th tukang cukur rambut sejak masih muda hingga sekarang di pinggir jalan. Telah melakukan pekerjaannya sejak masih sangat muda bahkan pekerjaan cukur ini adalah warisan dari ayahnya yang sebelumnya juga tukang cukur.

Pekerjaan ini adalah warisan yang diajarkan ayahnya yang beroperasional di tempat yang skrg dipakai pak Mahdi, kursi yang sama, cermin yang sama, gunting yang sama, dan cara kelola yang Sama.

Pak Mahdi mewakili pola sebagian besar UKM kita di Indonesia, belajar sekali ilmu dagang, lalu diulangi bertahun2 tanpa belajar lagi. *Ini namanya Foto copy of life.*

*Besar nya bisnis kita, tergantung kepada kapasitas diri kita yan mengelola bisnis nya.*

Jika kapasitas kita point nya 4 maka ukuran bisnis kita tidak akan lebih dari angka 4, ia akan berada di sekitar 1,2 atau angka 3.

Ukuran bisnis kita bergantung kepada Kapasitas diri pengelola bisnis nya, ukuran bisnis tidak akan lebih besar dari kapasitas pengelolanya. *Begitulah hukum LEADERSHIP.*

Allah SWT mengatakan bahwa DIA tidak akan memberikan kepada seseorang sesuatu yang melebihi kapasitas orang tersebut (AL baqarah 286) jika kapasitas kita menghasilkan omset 10juta sebulan maka omset nya tidak akan lebih dari 10juta sebulan. Allah tidak akan melebihkan melebihi kemampuan kita sendiri.

Beberapa pengelola bisnis mengeluh kepada saya tentang keadaan bisnis nya, omsetnya yang turun, pegawainya yang susah diatur, karyawannya yang keluar masuk, keuangannya yang tercampur aduk dengan uang pribadi, dan banyak keadaan bisnis yang jadi masalahnya diadukan ke saya.

*Semuanya ingin memperbaiki keadaan, tapi tidak mau memulainya dengan memperbaiki DIRINYA sendiri.*

Padahal semua keadaan yang terjadi, terjadi akibat kapasitas pengelola bisnis itu sendiri, penyebabnya adalah kapasitas nya, perbaiki kapasitas maka bisnis nya pun akan jadi lebih baik.

*Jangan fokus dengan keadaan, apa yang terjadi hanyalah imbas dari LEADERSHIP kita.*

*Jika ingin merubah keadaan, maka rubah lah terlebih dahulu diri kita. Niscaya keadaan akan berubah dengan sendirinya.*

Keadaan yang terjadi sekarang adalah efek dari keputusan2 yang kita buat tanpa pengetahuan, omset yang menurun bisa jadi karena ilmu Marketing kita yang kalah dibanding pesaing, pengelolaan uang carut marut bisa jadi juga karena disiplin kita yang rendah dalam mencatat dan menghitung keuangan.

*Semuanya adalah tentang Kita, bukan bisnis nya.*

Maka Fokuslah pada memperbaiki diri kita sendiri, terus menerus. Pada akhirnya nanti bisnis dan kehidupan kita akan menjadi lebih baik seiring dengan lebih baiknya kapasitas kita.

Semoga dari tulisan singkat ini ada yang bisa direnungkan untuk memperbaiki keadaan kehidupan kita.

Sebarkan ke Group team kita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar